2 Cara Setting Jam Digital Led dengan Mudah Versi Terbaru

Electronicsolution.id – Bukti kemajuan teknologi saat ini sudah semakin nyata. Salah satu contohnya ada pada terciptanya jam digital led, baik itu versi jam tangan maupun jam dindingnya. Lantas, bagaimana cara setting jam digital led agar bisa digunakan sebagaimana mestinya?

Pasalnya masih banyak orang awam yang tidak tahu bagaimana mengoperasikan atau mengatur jam digital led ini. Padahal jam digital led ini punya fungsi yang sangat bagus. Kamu bisa melihat jam dan menit hingga bulan, tanggal, dan tahun dalam satu perangkat secara lebih mudah.

Hal ini karena jam digital led menyediakan menu-menu tersebut. Namun sayangnya masih banyak orang yang sudah membeli dengan harga mahal tapi kesusahan dalam mengoperasikannya. Agar tidak rugi kaku harus paham cara setting jam digital ini dengan tepat.

Cara Setting Jam Digital Led di Dinding

Seperti yang dikatakan sebelumnya, jam digital led ini punya versi tayang dipasang di dinding dan dijadikan jam tangan. Keduanya punya fungsi yang sama, hanya saja yang dipasang di dinding biasanya digunakan lebih umum di rumah dan bisa juga jadi hiasan rumah.

Jika kebetulan kamu membeli jam digital led untuk dinding, maka berikut ini hal-hal yang harus diperhatikan dengan baik beberapa cara setting jamnya dan menu lain yang ada padanya:

  • Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah menyambungkan jam digital ke listrik. Jam Digital untuk dipasang di dinding ini berbeda dengan jam tangan digital. Pada jam digital dinding, pemasangannya memang harus melibatkan aliran listrik.
  • Selanjutnya setelah jam sudah tersambung dengan aliran listrik, kamu bisa mulai memasang baterai. Pemasangan baterai ini sebenarnya hanya alternatif saja karena sudah ada larangan listrik yang bisa menghidupkan jam digital dinding.

Maksud dari alternatif di sini adalah jika terjadi listrik padam, maka jam dinding digital tidak perlu lagi diatur ulang angka jam, bulan dan tahunnya saat listrik padam karena jam akan tetap berjalan dengan menggunakan daya baterai tersebut.

Perlu diperhatikan, saat memasang baterai pastikan kamu memahami polaritas yang tepat pada tempat baterai tersebut.

  • Cara setting jam digital led dinding yang berikutnya adalah dengan mencari dan menekan tombol saklar jam digital led Tombol inilah nantinya yang akan digunakan untuk mengakses pengaturan waktu.

Biasanya tombol saklar ini berlabel ‘set jam’, ‘jam’, ‘waktu’, ‘mode’, atau ada juta yang berlabel ‘settings’. Saat menekan tombol tersebut, perlu tahan dulu hingga jam digital berkedip.

  • Kemudian mulai atur angka jam dengan tombol + dan – secara berulang sesuai dengan angka target jam yang diinginkan.
  • Atur menit yang sesuai dengan jam target. Kamu bisa mengatur menit ini dengan cara yang sama dengan saat kamu mengatur angka jam.
  • Terakhir setelah kamu selesai dengan pengaturan jam dan menit, cari dan tekan tombol ‘mode’ atau ‘set jam’ untuk menyimpan pengaturan yang sudah kamu lakukan.

Cara Setting Jam Tangan Digital Led

Seperti yang sudah disinggung di awal, jam digital led ini tak hanya dalam versi yang dipasang di dinding. Ada juga jam tangan digital led yang saat ini juga tengah menjamu trend fashion modern. Jam tangan digital led ini punya dua versi lagi, yaitu touch screen dan versi yang punya tombol.

Berikut ini akan dijelaskan tata cara mengatur jam digital led touch screen dan jam tangan tombol secara mudah dan praktis:

1.    Setting Jam Tangan Digital Led Touch Screen

Jam tangan digital led touch screen sudah menjadi teknologi jam digital led yang lebih canggih. Untuk bisa menggunakan jam tangan touch screen ini kamu harus tahu cara setting jam digital led touch screen dengan baik dan benar seperti beberapa steps di bawah ini:

  • Pertama,s ketuk screen atau layar jam tangan digital led ini.
  • Kemudian sentuh dan tahan dulu layar dalam beberapa detik hingga screen jam tangan digital ini menampilkan setting format 12 jam/24 jam. Lampu pada screen juga akan berkedip sebagai tanda jam aktif.
  • Setelah itu ketuk layar jam tangan hingga beberapa kali ketukan sesuai dengan angka jam yang ingin diatur. Misalnya angka pada jam tangan saat ini menunjukkan angka 5. Maka untuk mengatur jadi jam 8, kamu harus mengetuk 3 kali ketikan lagi.
  • Usai mengatur angka jam sesuai dengan target waktu yang benar, kamu bisa lihat pada layar jam digital dengan menggeser layar ke kanan atau ke kiri.
  • Saat menggeser layar, kamu akan bisa melihat beberapa menu pengaturan lain seperti mengatur tanggal, bulan, hingga tahun.
  • Pilih menu yang ingin diatur pada menu Untuk mengaturnya kamu bisa ketuk layar sebagaimana cara setting angka jam digital led sebelumnya. Perlu diketahui, semua tampilan pengaturan waktu akan berbentuk angka, termasuk untuk bulannya.
  • Selesai, kini kamu bisa menyimpan perubahan dengan mendiamkan layar dulu dalam.beberapa detik dan secara otomatis perubahanmu sudah tersimpan.

2.    Setting Jam Tangan Digital Led Tombol

Selain versi touch screen, digital jam tangan juga ada yang dalam versi tombol dan sampai sekarang pun masih banyak diproduksi. Bagi yang memiliki jam tangan digital led, maka wajib simak beberapa tips atau cara setting jam digital led tombol di bawah ini:

  • Jika menyalakan jam tangan digital touch screen dilakukan dengan mengetuk layar, maka berbeda halnya dengan jam tangan digital led tombol ini. Pertama, harus menekan tombol yang biasanya ada di bagian samping lingkar jam.
  • Tekan dan tahan tombol pengaturan jam tangan digital sekitar 3 detik hingga jam berkedip yang menandakan jam sudah menyala dan siap disetting.
  • Masuklah ke mode setting dengan menekan tombol jam tangan beberapa kali hingga layar menunjukkan ada dalam mode setting.
  • Atur penunjuk waktu AM atau PM sesuai dengan jam saat kamu mulai mengaturnya.
  • Atur angka jam dengan cara menekan tombol sampai angka jam berubah menjadi sesuai dengan target waktu.
  • Jangan lupa, selanjutnya kamu harus mengatur menit pada jam tangan. Cara mengatur menit ini juga mudah, tekan dan tahan tombol power hingga bagian pada menit berkedip.

Jika sudah berkedip, kamu bebas mengatur angka menit sesuai target sebagaimana saat mengatur angka pada bagian jam.

  • Atur bagian tanggal, bulan dan tahun sesuai dengan waktu yang tepat. Cara yang digunakan sama dengan saat mengatur angka jam dan menit, yaitu dengan menekan dan menahan tombol power hingga bagian menu tersebut berkedip.
  • Tahap paling akhir adalah menyimpan pengaturan yang sudah dibuat. Untuk menyimpan pengaturan, kamu hanya perlu mendiamkan jam tangan hingga beberapa detik. Saat layar jam sudah tidak berkedip, artinya pengaturanmu sudah tersimpan.

Cara setting jam digital led ini sebenarnya sangat mudah. Kamu hanya perlu berani mengutak atik beberapa tombol yang ada di sekitarnya agar bisa mengaturnya. Dan untuk touch screen pun kamu bisa langsung menekan bagian-bagian layar yang sesuai dengan pengaturan target.

Baca Juga :

error: